Penghijauan Hutan Jati Dolog

Iklan 300x250
Jika anda pernah melintas di bendungan sutami karangkates, pasti anda akan melihat pemandangan hutan jati yang masih kecil-kecil di tepi selatan bendungan sutami waduk karangkates.

Pohon jati yang masih kecil ini dikenal sebagai "jati dolog" oleh mesyarakat sekitar. Awalnya tepian selatan bendungan sutami ini dipenuhi oleh tanaman penghijauan perindang saja seperti pohon tanjung dan sejenisnya. Namun sejak 1998 semua tanaman penghijauan diganti dengan pohon jati.


Suasana gersang tampak terasa ketika daun-daun jati berguguran, tetapi jika kembali bersemi akan memunculkan suasana hijau yang rindang.


Masyarakat mencari daun-daun jati untuk diambil dan dijual ke pasar sebagai bungkus makanan. Selain itu, cabang dan ranting pohon jati akan diambil sebagai kayu bakar sehingga pohon jati akan tumbuh dengan lurus ke atas. Memberikan manfaat bagi pertumbuhan pohon jati yang baik.
Iklan 336x280
______________________________________________________________________

Bacaan Terkait

0 komentar:

Post a Comment

Terimakasih atas kunjungan dan komentar Anda